Saat ini ada banyak sekali gambar desain teras rumah minimalis modern yang bisa anda pilih sebagai referensi jika anda hendak membangun rumah baru atau melakukan renovasi. Dengan melakukan berselancar di internet saja anda bisa menemukan ribuan atau bahkan jutaan gambar desain yang mungkin anda butuhkan.
Meskipun tersedia begitu banyak alternatif gambar maupun desain teras rumah namun bukanlah hal yang mudah untuk melakukan eksekusi atau memutuskan pilihan. Salah memilih bisa-bisa akan membuat anda kecewa di kemudian hari. Karena itu pilihkan contoh desain yang sesuai dengan kebutuhan anda, fungsional, dan tentunya indah dipandang.
Merencanakan Teras Rumah Minimalis Yang Fungsional
Saat ini, desain rumah minimalis modern sedang ramai digandrung oleh orang – orang yang tinggal di daerah perkotaan, bahkan sudah mulai masuk ke area pedesaan dan perkampungan.
Rumah minimalis adalah rumah yang mempunyai kecil dan tidak memakai luas tanah yang besar yang bisa di desain secara modern seperti di era globalisasi ini , tinggal cara bagaimana kita bisa menata sekaligus mendekorasi ruang-ruang interior maupun eksterior rumah kita agar rumah terlihat modern sesuai dengan selera anda. Lihat juga tips merancang pagar rumah minimalis.
Pengertian rumah minimalis lainnya yaitu rumah yang simpel, memiliki ruang terbuka yang lebar, warna cat cenderung berwarna putih atau warna cerah lain dengan sentuhan aksen-aksen garis-garis yang tegas, baik secara vertikal maupun horizontal serta banyaknya bentukan kotak-kotak.
Dalam dunia arsitek tentang rancang bangun ruang, desain rumah minimalis ini memiliki bentuk yang sederhana dan simpel. Desain ini mengambil unsur-unsur geometris. Unsur geometris ini memang sangat mudah diterima karena kesan yang luas dan bersih sekarang ini sepertinya menjadi sebuah hal yang sulit dan mahal. Hal ini tentunya bertujuan untuk membuat rumah agar terasa nyaman sekaligus bisa meminimalisir tingkat stress penghuni rumah tersebut.
Salah satu cara merencanakan atau memilih bentuk teras pada rumah minimalis modern adalah dengan membuatnya dengan menyerupai taman yang diberikan pohon dan bunga mini seperti bonsai dan lainnya. Desain teras rumah minimalis semacam ini akan terlihat sangat indah karena menempatkan bagian teras sebagai untuk penting terutama untuk menerima tamu dan untuk menghilangkan jenuh.